Keanggunan akad nikah di rias pengantin muslim

Akad nikah merupakan salah satu momentum awal sebagai pintu gerbang guna menuju hidup bersama dua insan. Persiapan acara akad nikah juga memerlukan persiapan yang tak kalah dengan acara resepsi pernikan yang cenderung di utamakan. Mulai dari menghias mahar akad nikah, seserahan, tema busana pengantin dan tema make up atau rias pengantin. Tak ketinggalan dekorasi ruangan untuk  menunjang kelancaran melaksanakan akad nikah. Persiapan itu semua agar suasana sakral pernikahan dapat tercapai serta menunjang jamuan untuk keluarga dan tamu.

Beragam tema yang dapat ditampilkan dalam pelaksanaan acara akad nikah. Salah satunya yang kami tampilkan dalam acara akad nikah Nova dan agus adalah Rias pengantin muslim dengan tema nuansa putih dan biru. Pengantin putri menggunakan kerudung dan kebaya putih sedangkan pengantin putra menggunakan setelan jas putih serta aksesoris kopyah sebagai unsur memperkuat tema rias pengantin muslim.  Pemilihan busana pengantin warna putih terlihat lebih pas dengan suasana acara akad nikah novi & agus. Keanggunan warna putih dalam pernikahan ini mencerminkan kesucian dan menampakkan keagungan hubungan mereka selama ini.

Kebetulan acaranya dibuat sederhana mungkin di adakan di rumah sendiri di Jl. Kupang seguntung, Surabaya.  Dekorasinya cukup menggunakan penutupan kain warna gold di dinding. Warna gold lebih terasa kontas untuk mendukung warna putih dalam rias pengantin muslim Novi & agus. Mahar akad nikah berupa uang di bentuk model masjid yang terbingkai dalam pigora. Kebaya warna putih hanya dipakai saat prosesi akad nikah saja. Ketika acara menjamu keluarga dan tamu undangan mempelai putri menggunakan baju kebaya biru sedangkan mempelai pria menggunakan setelan jas merah. Warna merah dan biru terlihat lebih padu.

Selamat atas pernikahan  Novi dan agus. Serta terimakasih telah mempercayakan acara akad nikahnya kepada kami, tim Syifarah - Griya rias pengantin dan busana. Apabila ada saudara maupun relasi anda yang akan menyelenggarakan resepsi pernikahan silahkan hubungi syifarah. Rias Pengantin Surabaya. WA081216042009.

1 komentar :

Anonim mengatakan...

ok